Sosok Marc Marquez di Ducati Buat Rekannya Lebih Berkembang

Kehadiran Marc Marquez di Gresini Ducati Merupakan Sebuah Keuntungan Besar Bagi Ducati. Sebab, Francesco Bagnaia, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi, Bakal Berkembang. Foto/Motogp.com

POSSINDO.COM, Olahraga -CEO Ducati Corse, Claudio Domenicali, menyebut kehadiran Marc Marquez di Gresini Ducati merupakan sebuah keuntungan besar bagi Ducati. Sebab, Francesco Bagnaia, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi, bakal berkembang dengan melihat data milik juara MotoGP enam kali itu.

The Baby Alien -julukan Marquez- langsung membuat catatan positif ketika melakukan debut dengan Gresini Ducati dalam tes pasca musim 2023 di Valencia pada November lalu setelah memutuskan hengkang dari Repsol Honda. Dia mengamankan tempat keempat dengan hanya selisih hanya 0,171 detik dari sang pembalap tercepat, Maverick Vinales.

Hal itu membuat Marquez mendapat tanggapan positif dari para pembalap Ducati lainnya. Mereka sepakat bahwa bintang asal Spanyol tersebut bakal tampil kompetitif di MotoGP 2024.

Domenicali pun menilai kehadiran Marquez merupakan keuntungan besar bagi para pembalap Ducati. Menurutnya, Bagnaia, Martin dan Bezzecchi juga bakal semakin berkembang dengan mempelajari gaya balap serta data yang dimiliki rider berusia 30 tahun itu.

“Marc akan menjadi sekutu karena kami akan mendapat keuntungan besar dengan melihat cara dia mengendarai motor. Saya pikir baik Pecco, Jorge, dan Marco akan dapat berkembang dengan melihat cara Marc berkendara, karena kami memiliki filosofi bahwa semua data dibagikan. Jadi itu pasti akan menjadi sangat kuat,” kata Domenicali dilansir dari Motosan, Kamis (28/12/2023).

“Jika saya melihat perbedaan yang dia buat dibandingkan pembalap Honda lainnya, saya kira dia akan tampil sangat kuat tahun depan, menjadikannya kandidat juara, perebutan gelar, pastinya,” tambahnya.

Sumber : okezone.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال