Para Menteri Jokowi Kumpul Bahas Ekonomi Imbas Konflik Iran dan Israel

Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto/setkab.go.id

POSSINDO.COM, Ekonomi -Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumpulkan para menteri untuk membahas dampak konflik Iran vs Israel terhadap perekonomian Indonesia, termasuk lonjakan harga minyak, di Istana Negara, Jakarta, hari ini (16/4).

Hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto usai melakukan rapat terbatas.

"Dari sisi perekonomian kita melihat tentu ada lonjakan harga minyak imbas serangan Israel ke Iran di Kedutaan Damaskus, dan juga terhadap retaliasi yang dilakukan Iran," tutur Airlangga.

Selain itu, ada juga dampak kenaikan harga logistik yang perlu diantisipasi. Ia menjelaskan operasional pengiriman barang di Selat Hormuz dan Laut Merah berpotensi besar terdampak konflik.

Kemudian, dampak pada sektor perdagangan riil juga menjadi perhatian pemerintah. Pasalnya, dampak depresiasi nilai tukar dan kenaikan harga produksi dinilai dapat membuat harga barang-barang yang diimpor melonjak. Sementara dampak positifnya, harga produk-produk yang diekspor dari dalam negeri juga bisa melonjak.

Sumber : cnnidonesia.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال