Pj Bupati Barsel Resmikan Kantor Baru BPBD di Buntok

Peresmian kantor baru Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Barito Selatan yang berlokasi di Jalan Pelita Raya, Buntok, Rabu (22/1/2025). Foto/IST

 

POSSINDO.COM, BUNTOK – Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, meresmikan kantor baru Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Barito Selatan yang berlokasi di Jalan Pelita Raya, Buntok, Rabu (22/1/2025).

Peresmian turut dihadiri unsur Forkopimda, sejumlah pejabat daerah, tokoh masyarakat, dan instansi terkait.

Dalam sambutannya, Pj Bupati menyampaikan rasa syukur atas rampungnya pembangunan kantor baru tersebut. Ia menegaskan bahwa pembangunan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kesiapsiagaan dan respons terhadap bencana.

“Dengan fasilitas baru ini, kami berharap BPBD dapat lebih optimal dalam menjalankan tugasnya,” ujar Deddy.

Gedung baru BPBD Barsel dilengkapi dengan sejumlah fasilitas modern, mulai dari ruang pusat kendali, gudang logistik bencana, hingga ruang pelatihan. Kehadiran fasilitas tersebut diharapkan mampu meningkatkan koordinasi serta efektivitas penanggulangan bencana di wilayah Barsel.

Sementara itu, Kepala BPBD Barito Selatan, Alip Suraya, SP, MM, menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh dari pemerintah daerah.
“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas dan pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam menghadapi potensi bencana seperti banjir, kebakaran hutan, dan bencana alam lainnya yang kerap terjadi di daerah ini,” ucapnya.
(BI)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال