Ahmad Rifa’i dan Ahmad Jayadikarta Resmi Dilantik Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau Periode 2025-2030

Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa’I (kiri) dan Wakil Bupati Pulang Pisau, Ahmad Jayadikarta (kanan) saat Bersiap Mengikuti Rangkaian Acara Pelantikan di Istana Negara, Jakarta. Foto/IST


POSSINDO.COM, Pulang Pisau -Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melantik secara resmi Ahmad Rifa’i dan Ahmad Jayadikarta sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau. Upacara pelantikan serentak yang berlangsung di Istana Negara, Jakarta pada Kamis(20/2/2025).

Pelantikan serentak ini diikuti oleh 961 pejabat daerah mulai dari gubernur dan wakil gubernur, hingga bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota untuk menjalankan amanah periode 2025-2030.

Para pejabat yang dilantik adalah mereka yang terbebas dari sengketa hukum di Mahkamah Konstitusi, atau telah mendapatkan kepastian hukum atas gugatan yang ada. Dalam pidatonya, Presiden Prabowo menekankan bahwa momen tersebut merupakan sejarah baru bagi Indonesia.

Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa’i, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas kelancaran proses pelantikan, yang merupakan hasil dari Pilkada serentak tahun 2024.

"Alhamdulillah, saya merasa sangat terharu dan bangga. Ini merupakan kali pertama pelantikan pejabat daerah dilaksanakan di Istana Negara, dan saya, bersama Wakil Bupati Ahmad Jayadikarta, mendapatkan kehormatan dilantik langsung oleh Presiden Prabowo Subianto," ujarnya.

Setelah pelantikan, Rifa’i juga melakukan serah terima jabatan dengan Penjabat Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani, di lokasi yang berbeda.

"Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pulang Pisau atas dukungan dan doa yang telah diberikan. Kami diberi amanah untuk memimpin daerah ini ke depan, semoga Pulang Pisau semakin baik, maju, dan jaya," tambahnya.

Tak berhenti di situ, Ahmad Rifa’i mengumumkan bahwa dirinya akan mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Selama retret berlangsung, seluruh tugas kepemimpinan di Kabupaten Pulang Pisau akan diemban oleh Wakil Bupati Ahmad Jayadikarta guna memastikan kelancaran pemerintahan di daerah.(Sam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال