![]() |
Rapat Koordinasi (Rakor) Dalam Rangka Menindaklanjuti Hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat kecamatan. Foto/IST |
POSSINDO.COM, Balangan -Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Balangan mengadakan rapat koordinasi (rakor) guna membahas tindak lanjut hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan. Rakor ini berlangsung di Aula III Bapperida, Paringin Selatan, pada Rabu (19/2/2025).
Kepala Bidang Perencanaan, Pengembangan, dan Evaluasi Pembangunan Daerah Balangan, Nanang As'ari, memimpin jalannya rapat yang turut dihadiri perwakilan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) teknis, pihak kecamatan, serta Forum Komunikasi Persatuan Kepala Desa (Perkades).
Nanang menegaskan bahwa rakor ini bertujuan untuk menyelaraskan pemahaman terkait mekanisme penyampaian serta verifikasi teknis terhadap usulan yang dihasilkan dari Musrenbang kecamatan.
“Kami ingin memastikan setiap usulan yang diajukan memiliki kelayakan dan data pendukung yang memadai, sehingga proses perencanaan bisa berjalan lebih efektif sejak tahap awal,” ujarnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa beberapa catatan dan perbaikan masih diperlukan, baik dari SKPD terkait maupun pihak desa yang mengusulkan program.
“Setelah usulan diterima secara tertulis dari Musrenbang kecamatan, SKPD teknis akan melakukan penilaian awal. Selanjutnya, usulan yang memenuhi kriteria akan dibahas lebih lanjut dalam forum perangkat daerah untuk dipertimbangkan dalam perencanaan tahun 2026,” tambahnya.
Lebih lanjut, Nanang menyebutkan bahwa Bapperida akan menyelenggarakan forum konsultasi publik untuk membahas rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD). Forum ini dijadwalkan berlangsung pada awal Maret dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan untuk memberikan masukan dalam penyusunan RKPD Balangan.
“Harapannya, semakin banyak usulan yang dapat terakomodasi demi mendorong kemajuan pembangunan di Kabupaten Balangan,” tutupnya.(Wahid)