![]() |
DPRD Kabupaten Kapuas Ikuti Kegiatan Bimtek tentang Optimalisasi Efisiensi Anggaran dan Ketepatan Penyusunan Pokir oleh DPRD Kabupaten Kapuas di Bali. Foto/IST |
POSSINDO.COM, Kapuas - Seluruh unsur pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) mengenai optimalisasi efisiensi anggaran dan penyusunan Pokok-Pokok Pikiran (Pokir) DPRD.
Kegiatan tersebut diselenggarakan bekerja sama dengan Universitas Warmadewa, Bali, yang berperan sebagai mitra akademik dalam memberikan materi serta pendampingan teknis.
Ketua DPRD Kapuas, Ardiansah, menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan meningkatkan kemampuan anggota dewan dalam merancang kebijakan serta program pembangunan daerah yang lebih tepat sasaran.
“Bimtek ini sangat penting untuk memperkuat kapasitas legislatif, terutama dalam pengelolaan anggaran agar lebih efisien dan berdaya guna,” ungkap Ardiansah saat menghadiri kegiatan tersebut pada Rabu (19/3/2025) di Bali.
Ia menjelaskan, Pokir merupakan hasil aspirasi masyarakat yang harus disusun berdasarkan kebutuhan nyata di lapangan. Dengan perencanaan yang matang dan efisiensi anggaran, diharapkan setiap program yang dilahirkan benar-benar berdampak positif bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan warga.
Sebagai kader Partai Golkar, Ardiansah juga menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai sarana meningkatkan pemahaman teknis legislatif dalam proses perencanaan dan penganggaran.
“Melalui peningkatan kapasitas ini, kami berharap fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan bisa dijalankan secara lebih optimal,” tambahnya.
Selain itu, ia menilai Bimtek juga menjadi ruang bertukar pikiran antardewan untuk membahas tantangan dan merumuskan solusi terkait kebijakan daerah.
Hasil dari pelatihan ini, lanjut Ardiansah, akan diterapkan dalam proses legislasi dan anggaran DPRD Kapuas ke depan, dengan komitmen pada transparansi, efisiensi, dan orientasi pada kepentingan publik.
Selama pelaksanaan Bimtek, peserta menerima materi dari akademisi dan praktisi yang ahli dalam bidang kebijakan publik dan perencanaan anggaran. Pembahasan mencakup strategi penggunaan anggaran secara efektif, penyusunan kebijakan berbasis data, hingga teknis merumuskan Pokir sesuai regulasi.(Dar)