Forum Konsultasi Publik RKPD 2026 Barito Utara Ditutup, Siap Lanjut ke Tahap Musrenbang

 

Pemkab Barito Utara Resmi Tutup Konsultasi Publik Awal RKPD 2026. Foto/IST

POSSINDO.COM, Barito Utara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara, melalui Asisten Sekretariat Daerah Bidang Administrasi Umum, Yaser Arafat, secara resmi menutup rangkaian kegiatan Konsultasi Publik terhadap Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026. Kegiatan tersebut digelar di Aula Bappeda Litbang Muara Teweh pada Selasa, (11/3/2025).

Acara ini turut dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), para Asisten Setda, Staf Ahli Bupati, Kepala Perangkat Daerah, para camat se-Barito Utara, serta undangan lainnya yang terkait.

Dalam sambutan tertulis Penjabat (Pj.) Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, yang dibacakan oleh Yaser Arafat, ditegaskan bahwa hasil kesepakatan dari forum konsultasi ini akan menjadi dasar dalam pelaksanaan program prioritas tahun 2026.

“Kesepakatan ini akan kita lanjutkan ke tahap berikutnya, yakni Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kabupaten Barito Utara yang dijadwalkan berlangsung pada Senin, 17 Maret 2025,” ungkap Yaser.

Ia juga menyampaikan bahwa seluruh Rencana Kerja (Renja) dari perangkat daerah akan diformulasikan menjadi RKPD 2026. Dokumen ini akan menjadi pijakan dalam penyusunan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) serta Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) untuk tahun anggaran yang sama.

“Forum perangkat daerah memberikan landasan penting dalam menyempurnakan rancangan awal Renja setiap instansi menjadi dokumen Renja final,” tambah Yaser saat menutup kegiatan tersebut.(Wan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال