Balapan di Qatar, Martin Fokus Bangun Kepercayaan Diri

Pembalap Aprilia Jorge Martin(X @88jorgemartin)

POSSINDO.COM, Olahraga – Pembalap Aprilia, Jorge Martin, bersiap untuk membangun kembali kepercayaan diri saat turun di MotoGP Qatar yang akan digelar di Sirkuit Lusail akhir pekan ini. Martin kembali ke lintasan setelah absen dalam tiga seri pembuka musim akibat cedera.

“Saya sangat ingin kembali ke lintasan dan saya senang setidaknya dapat mencoba dan balapan di Qatar,” ujar Martin dalam pernyataan resmi Aprilia, dikutip Rabu.

Martin mengungkapkan bahwa tujuannya di Qatar adalah untuk mulai menyesuaikan diri kembali dengan motor RS-GP25 dan melakukan beberapa putaran demi mendapatkan rasa percaya diri.

“Tujuannya adalah untuk membangun sedikit kepercayaan diri dengan RS-GP25 dan mulai melakukan beberapa putaran,” lanjut pembalap asal Spanyol itu.

Namun, Martin menyadari bahwa balapan di Qatar akan menjadi tantangan besar, mengingat kondisi fisiknya belum sepenuhnya pulih. Terlebih, Lusail bukanlah sirkuit yang bersahabat baginya. Pencapaian terbaiknya di trek ini hanyalah finis ketiga pada musim lalu.

“Saya tidak tahu bagaimana kebugaran fisik saya nantinya — tidak diragukan lagi tidak 100 persen,” ungkap pembalap berusia 27 tahun tersebut.

“Secara fisik, saya bahkan tidak yakin apakah saya akan mampu menyelesaikan balapan. Tetapi jika saya bisa menyelesaikannya, itu akan menjadi kemenangan tersendiri karena berarti proses pemulihan saya berjalan,” tegasnya.

Martin menandatangani kontrak dengan Aprilia setelah meraih gelar juara dunia musim lalu bersama tim satelit Ducati, Pramac. Ia berhasil mengungguli Francesco Bagnaia dalam perebutan gelar dan kini bersiap memulai perjuangan mempertahankan mahkota juaranya.

Namun, ia harus memulai musim dengan defisit 87 poin dari pemuncak klasemen sementara, Alex Marquez. Adik dari juara dunia enam kali, Marc Marquez, saat ini unggul satu poin dari kakaknya, yang tampil impresif musim ini dengan mencatatkan dua kemenangan utama dan tiga kemenangan sprint.

 

Sumber : antaranews.com

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال