Bentuk Solidaritas, Pemkab Pulang Pisau Kirim Bantuan untuk Korban Bencana Aceh dan Sumatra

Wakil Bupati Pulang Pisau, Ahmad Jayadikarta saat menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung di ruang kerja Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (13/1/2026). Foto/Diskominfo Pulang Pisau
 

POSSINDO.COM, Palangkaraya - Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana alam dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan ke sejumlah wilayah di Sumatera.

Bantuan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Pulang Pisau, H. Ahmad Jayadikarta, kepada Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard S. Ampung, di ruang kerja Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (13/1/2026).

Bantuan yang disalurkan merupakan hasil penggalangan dana dari berbagai organisasi kemasyarakatan Islam, dengan total mencapai kurang lebih Rp79.863.800. Dana tersebut diperuntukkan bagi korban bencana alam di wilayah Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Aceh beserta daerah sekitarnya.

Wakil Bupati Pulang Pisau Ahmad Jayadikarta menyampaikan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan wujud solidaritas dan empati Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau terhadap masyarakat yang tengah mengalami musibah.

 Ia berharap bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban korban serta dimanfaatkan sesuai kebutuhan di lapangan.

“Bantuan ini kami salurkan melalui Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah agar pendistribusiannya dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran,” ujarnya.

Pemkab Pulang Pisau berharap bantuan kemanusiaan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat terdampak serta membantu proses pemulihan pascabencana di daerah tujuan. (Dk)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال