
Wakil
Bupati Kapuas Resmikan Operasional SPPG Selat Hulu Kabupaten Kapuas, (06/1/2025).
Foto/IST
POSSINDO.COM, KUALA KAPUAS – Wakil Bupati Kapuas Dodo menghadiri sekaligus meresmikan operasional Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kapuas Selat yang berlokasi di Kelurahan Selat Hulu, Kecamatan Selat, Selasa (6/1/2026).
Peresmian SPPG tersebut menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mendukung program peningkatan gizi masyarakat, khususnya bagi anak-anak usia sekolah dan kelompok rentan. Fasilitas ini dikelola oleh Yayasan Terang Anak Borneo dan disiapkan sebagai dapur pelayanan makanan bergizi yang memenuhi standar kesehatan.
Dalam sambutannya, Dodo menegaskan bahwa pembangunan sumber daya manusia harus dimulai dari pemenuhan gizi yang baik. Menurutnya, investasi di bidang kesehatan dan gizi akan memberikan dampak jangka panjang bagi kualitas generasi penerus di Kabupaten Kapuas.
“Pemenuhan gizi yang baik sangat menentukan tumbuh kembang anak. Ini menjadi pondasi penting untuk mencetak generasi yang sehat, cerdas, dan berdaya saing,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan pengelola SPPG agar memperhatikan kebersihan, kualitas bahan makanan, serta proses pengolahan yang aman. Selain itu, Dodo mendorong pemanfaatan bahan pangan lokal agar keberadaan SPPG turut memberikan dampak ekonomi bagi petani dan pelaku usaha setempat.
Pemerintah Kabupaten Kapuas, lanjutnya, berkomitmen mengawal pelaksanaan program ini agar berjalan optimal dan tepat sasaran, sekaligus mendukung penurunan angka stunting di daerah.
Sementara itu, pihak Yayasan Terang Anak Borneo menyampaikan bahwa pelayanan SPPG Kapuas Selat akan dilakukan secara bertahap dengan jumlah penerima manfaat yang akan terus ditingkatkan sesuai kesiapan operasional.
Acara grand opening tersebut turut dihadiri unsur Forkopimda, kepala perangkat daerah terkait, perwakilan Kementerian Agama, Dinas Pendidikan, serta tokoh masyarakat setempat.(Lukman)