Kaesang Ungkap RUU Perampasan Aset Pelaku Korupsi Jadi Fokus Utama PSI

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Foto/Youtube: PSI
 
POSSINDO.COM, Politik -Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku miris melihat maraknya korupsi yang terjadi di Indonesia. 

PSI yang peduli terhadap pemberantasan korupsi, kata dia, akan memperjuangkan Rancangan Undang-Undang (RUU) perampasan aset apabila berhasil masuk Senayan.

"Ya miris, gitu aja, makanya saya juga udah bilang ke temen-temen kemaren, salah satunya di DPW bali, kita kalau misalnya insyaallah masuk di Senayan di pemilu 2024, salah satu yg akan kami bahas adalah untuk RUU perampasan aset," kata Kaesang setelah menghadiri acara Launching Gerakan Log in PSI yang dihadiri beberala kader senior dan junior di Basecamp DPP PSI, Jakarta Pusat pada Selasa, 3 Oktober 2023.

Namun, apabila PSI masih belum bisa masuk senayan, putra Presiden Jokowi tersebut mengatakan akan lebih dulu menerapkan hal itu untuk seluruh kader PSI dengan menandatangani pakta integritas.

Lebih lanjut, Kaesang menjelaskan fokus PSI yang merupakan mencegah intoleransi yang sangat menyebar di Indonesia dan juga upaya untuk mencegah tindak korupsi. Ia kemudian menyebutkan, selama ini kader PSI di DPRD Provinsi dan Kota belum ada yang korupsi.

Sumber : tempo.co

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال