Gagal Gaet Mohamed Salah, Menteri Olahraga Arab Saudi Buka Suara

Mohamed Salah menandatangani kontrak baru yang membuatnya bertahan hingga dua tahun kedepan bersama Liverpool.  Foto/LiverpoolFC.com

POSSINDO.COM, Olahraga - Mohamed Salah akhirnya memilih bertahan di Liverpool. Pemerintah Arab Saudi buka suara usai gagal menggaet penyerang asal Mesir itu.

Drama masa depan Salah akhirnya terjawab juga. Pemain 32 tahun itu akhirnya bertahan di Liverpool sampai 2027.

Kontrak baru itu membuat Salah menutup pintu pada para peminatnya. Termasuk klub-klub Arab Saudi, yang sempat diisukan siap menggaetnya dengan kekuatan dana tak terbatas.

Kegagalan menggaet Salah membuat pemerintah Arab Saudi akhirnya angkat suara. Menteri olahraga Pangeran Abdulaziz bin Turki Al Faisal menyebut Salah kebetulan bukan prioritas liga saat ini.

"Maksud saya, dia adalah seorang superstar. Dia adalah muslim Arab yang ikonik. Dia cocok untuk bermain di liga Saudi," katanya memuji Mohamed Salah, melansir ESPN.

"Itu keputusannya untuk memperbarui kontraknya, tapi mengaitkannya dengan Saudi dan segalanya, saya pikir sejak hari pertama mereka melakukannya. Tak ada diskusi kok, tapi senang jika mendapatkan kesempatannya."

"Sekarang anda lihat banyak pemain yang ingin meneken kontrak baru atau merekrutnya. Media mengatakan mereka akan menuju Saudi, dan hampir 90 persen tidak benar. Tapi saya pikir kami punya strategi yang kami kerjakan dan semuanya mengatakan kami cuma merekrut pemain mana saja," terangnya.

Sumber : detik.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال