OSSINDO.COM, Jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMD) melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) untuk menyerahkan proposal pendirian Sekolah Rakyat di Kabupaten Barito Utara. Kegiatan berlangsung di Lantai 5 Gedung Kemensos, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat.
Rombongan Pemkab Barito Utara dipimpin Kepala DSPMD Suparmi A. Aspian, didampingi Kepala Dinas Kominfosandi, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Kantor Pertanahan, Kabag Prokopim, serta sejumlah perwakilan pejabat daerah. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Pejabat Biro Perencanaan Kemensos RI, Ahmad Juhari.
Dalam pertemuan tersebut, Suparmi A. Aspian menegaskan bahwa pengajuan proposal ini merupakan upaya meningkatkan akses pendidikan berkualitas, khususnya bagi masyarakat di daerah terpencil dan tertinggal.
“Pendidikan adalah kunci utama untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan memajukan masyarakat. Oleh karena itu, kami berharap dukungan pemerintah pusat agar pendirian Sekolah Rakyat di Barito Utara dapat segera terealisasi,” jelasnya.
Kepala Dinas Pendidikan Barito Utara, Syahmiludin A. Surapati, menambahkan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pusat.
“Kami berharap Kemensos dapat mendukung penuh usulan ini agar Sekolah Rakyat bisa segera diwujudkan,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Barito Utara, M. Iman Topik, menjelaskan bahwa Pemkab telah menyiapkan lahan seluas 9,8 hektare untuk pembangunan sekolah, berlokasi di Jalan Itah Telo, Kelurahan Jingah, Kecamatan Teweh Baru, yang berdekatan dengan Kota Muara Teweh.
Pejabat Biro Perencanaan Kemensos RI, Ahmad Juhari, menyambut positif usulan tersebut. Ia menyatakan bahwa proposal akan dipertimbangkan dan diproses lebih lanjut, sekaligus menawarkan dukungan teknis demi keberhasilan program.
Tujuan pendirian Sekolah Rakyat:
· Meningkatkan akses pendidikan, sehingga masyarakat dapat memperoleh kesempatan belajar lebih luas.
· Meningkatkan kualitas SDM, agar masyarakat memiliki kemampuan bersaing di berbagai bidang.
· Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pendidikan dan nilai-nilai agama.
Sebagai penutup, Pemkab Barito Utara menyerahkan secara simbolis Proposal Usulan Sekolah Rakyat beserta cinderamata, yang diterima langsung oleh Ahmad Juhari dari Biro Perencanaan Kemensos RI.
Dengan adanya koordinasi ini, Pemkab Barito Utara optimis pendirian Sekolah Rakyat dapat segera direalisasikan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.(Wan)
