Dishub Balangan Pasang Ratusan PJU, Jalur Desa Uren Kini Terang

Ruas Jalan Tabuan–Uren Dipasangi PJU. Foto/Dishub Balangan
 

POSSINDO.COM, Balangan - Menjelang tutup tahun 2025, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Balangan telah merealisasikan pemasangan ratusan unit Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah wilayah. Salah satu fokus utama program ini adalah ruas jalan menuju Desa Uren, Kecamatan Halong.

Kini, sepanjang jalur dari Desa Tabuan hingga Desa Uren telah dilengkapi tiang dan lampu PJU yang siap memberikan penerangan bagi para pengguna jalan. Program ini menjadi prioritas Dishub Balangan dalam rangka meningkatkan keselamatan berlalu lintas serta meminimalkan risiko kecelakaan, terutama pada malam hari.

Dengan tersedianya penerangan jalan, pengendara tidak lagi sepenuhnya bergantung pada lampu kendaraan saat melintas di malam hari. Kondisi jalan yang lebih terang diharapkan mampu meningkatkan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat.

Kepala Bidang Prasarana Dishub Kabupaten Balangan, Rosma Hilda, Rabu (14/1/2026), menyampaikan bahwa pemasangan PJU dilakukan di wilayah Desa Tabuan dan Desa Uren, Kecamatan Halong, serta pada ruas jalan Desa Lalayau, Kecamatan Juai, menuju Desa Liyu, Kecamatan Halong.

“Sepanjang tahun 2025, total PJU yang terpasang mencapai sekitar 200 unit,” ungkapnya.

Ia menambahkan, pemasangan PJU tersebut mempertimbangkan aspirasi masyarakat serta disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah. Program penerangan jalan kabupaten akan terus dilanjutkan secara bertahap untuk menjangkau wilayah yang belum memiliki PJU.

“Ke depan, kami menargetkan seluruh ruas jalan di Kabupaten Balangan dapat memiliki penerangan yang memadai pada malam hari,” tutupnya.(Wahid)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال