Ketua Dekranasda Balangan Ikuti Pameran Event Kriyanusa 2023


POS SINDO.COM, Jakarta – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Balangan Hj Sri Huriyati Hadi terus berupaya mempromosikan kerajinan produk Lokal Banua Sanggam dengan ikut dalam even Kriyanusa Pameran Kerajinan Nusantara, bertempat di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan yang digelar pada hari Rabu 13 September 2022 sampai dengan Minggu 17 September 2023.

Dalam Pameran kerajinan nusantara yang bertajuk Kriya Unggul, Indonesia Maju berbagai macam produk unggulan kerajinan lokal, berbahan pohon Bambu tirik dan bamban serta berbagai macam kain Sasirangan motif khas Kabupaten Balangan seperti kembang durian, Lanting, anggrek bulan dan lain-lain turut dipamerkan.

Hj Sri menambahkan, Kabupaten Balangan dapat memperkenalkan produk-produk unggulan hasil kerajinan dari Bumi Sanggam, sehingga produk yang dipamerkan juga dikenal secara nasional dan internasional dengan harapan dapat menambah daya minat pencinta kerajinan seni kriya baik dalam negeri maupun luar negeri yang selama beberapa tahun terakhir telah menjadi ikon pameran kerajinan terbesar di Indonesia.

“Kita tentunya tidak henti-hentinya mengenalkan produk-produk lokal daerah yang ada di Balangan, dalam setiap event baik event daerah maupun nasional dan produk lokal yang kita siapkan untuk dipamerkan,” tambahnya.

Ia berharap para pengrajin lokal akan lebih bersemangat dalam berinovasi dengan berbagai macam kreativitas agar produk-produk lokal semakin dikenal masyarakat di seluruh Indonesia.(Wahid)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال