Anggota DPRD Kapuas Ikuti Peringatan Hari Santri Dihalaman Masjid Al Mukarram Amanah

Anggota DPRD Kapuas, H Parij Ismeth Rinjani saat hadir pada Peringatan Hari Santri Nasional ke-8 tahun 2023 dihalaman Masjid Al Mukarram Amanah Kapuas, Minggu (22/10/2023). Foto/IST


POS SINDO.COM, Kuala Kapuas - Peringatan Hari Santri Nasional ke-8 tahun 2023 ini terasa istimewa bagi masyarakat Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah. Terlebih peringatan dilakukan dihalaman Masjid Al Mukarram Amanah yang diikuti ratusan santri dari berbagai pondok pesantren yang ada dikabupaten Kapuas.

Anggota DPRD Kapuas, H Parij Ismeth Rinjani yang juga hadir mengatakan Hari Santri Nasional adalah momen penting dalam menghargai kontribusi santri dalam membangun masyarakat dan kebudayaan di Indonesia. Peringatan ini juga memberikan kesempatan untuk merayakan dan memelihara nilai-nilai keagamaan, pendidikan, dan solidaritas di antara komunitas santri.

“Selamat Hari Santri Nasional ke 22 Oktober 2023. Jihad Santri Jayakan Negeri. Para santri generasi saat ini harus proaktif untuk ikut membangun bangsa dan Negari. memberikan kontribusi dalam memajukan negeri serta berjuang di era tranformasi digital saat ini. Para santri juga harus terus berjihad intelektual di era digital ini,” ujar politisi parai Demokrat Kapuas ini lagi.

Dikatakan Ismeth tema Hari Santri Nasional yaitu Jihad Santri Jayakan Negeri ini memiliki makna yang dalam. Dimana Jihad Santri Jayakan Negeri bertujuan untuk mengingatkan bagi santri bahwa mereka juga memiliki andil besar dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan RI.

“Hari Santri Nasional adalah kesempatan untuk menghormati peran santri sebagai agen penting dalam pengembangan pendidikan dan penyebaran nilai-nilai agama Islam di Indonesia. Santri juga memegang peran penting dalam melestarikan nilai-nilai keislaman di masyarakat, khususnya di Kabupaten Kapuas,” tukasnya. (Glas)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال