POSSINDO.COM, Kapuas -Pemerintah Kabupaten Kapuas menggelar Rapat Koordinasi Penanganan Tanggap Darurat Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). Rapat ini dipimpin oleh Penjabat Pj Bupati Kapuas, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas.
Sesi diskusi ini dipandu oleh Sekretaris Daerah sebagai pimpinan rapat, masuk ke sesi diskusi dan tanya jawab, yang melibatkan masing-masing Camat dan Kepala OPD terkait.
Mereka melaporkan upaya yang telah dilakukan dalam penanganan KARHUTLA, termasuk sumber daya yang telah disiapkan dan langkah-langkah yang akan diambil ke depan.
Dari hasil diskusi tersebut terkait langkah ke depan dalam pengangan Karhutla di wilayah Kabupaten Kapuas ada delapan poin bahasan dan program dalam penanganan tanggap darurat Karhutla sebagaimana yang telah disampaikan Sekda Kapuas saat memimpin rapat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Forkompimda yang diwakili oleh Wakapolres Kapuas, Pasi Ops Kodim 1011/KLK, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Kuala Kapuas, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Kepala Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Manggala Agni, serta Camat beserta Tripika.(Glas)
Editor : Tuah