Wakil Bupati Kapuas Buka Pemilihan Jagau linga Bawi Kameloh 2025

Pembukaan ajang pemilihan Jagau linga bawi kameloh tahun 2025 di hall rujab bupati Kapuas. Foto/IST

POSSINDO.COM, KUALA KAPUAS - Ajang pemilihan Jagau linga dan bawi kameloh pariwisata kabupaten Kapuas menjadi ajang tahunan yang digelar dalam rangka memeriahkan hari jadi kabupaten Kapuas.

Wakil Bupati Kapuas Dodo membuka secara langsung kegiatan tersebut yang ditandai dengan pemukulan gong bertempat di Hall Rujab Bupati Kapuas, Jum'at malam. (11/04/2025)

Hadir juga pada kegiatan tersebut ketua umum TP PKK Kabupaten Kapuas Hj. Siti Saniah Wiyatno, Ketua GOW Kabupaten Kapuas Heritati Dodo, Kepala Dinas Pariwisata kebudayaan dan olah raga Appolonia, dan beberapa OPD Kabupaten Kapuas serta tamu undangan lainya.

Dalam sambutannya Dodo mengatakan Kabupaten Kapuas kaya akan wisata berbasis budaya yang dapat dilestarikan dan dikembangkan sebagai destinasi wisata unggulan

"Kabupaten Kapuas ini kaya akan wisata berbasis budaya tentu itu menjadi kebanggaan bagi kita semua dan kita semua memiliki kewajiban melestarikan dan mengembangkan nya agar menjadi destinasi wisata unggulan," ungkap Wabup Dodo.

Wakil bupati Kapuas itu juga mengatakan pemilihan Jagau linga bawi kameloh ini bukan sekadar ajang pencarian duta wisata tetapi juga menjadi bagian penting dalam pelestarian budaya serta penguatan identitas daerah

Untuk itu ia mengatakan pemerintah kabupaten Kapuas sangat mendukung kegiatan pemilihan Jagau linga bawi kameloh ini sebagai kegiatan positif mempromosikan budaya Kapuas kepada khalayak luas.

Dalam kesempatan yang sama kepala dinas Pariwisata, kebudayaan dan olah raga kabupaten Kapuas, Appolonia dalam laporannya mengatakannya ajang pemilihan Jagau linga bawi kameloh tahun 2025 ini di ikuti lebih dari 70 peserta yang terbagi dalam 3 Kategori yaitu kategori anak-anak, kategori Remaja dan ketegori wisata. (Lukman)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال